Kami Mencoba Mewarnai Foto Hitam Putih dengan img2go.com

setahun yang lalu

93

Berawal dari melihat postingan dari Instagram @blekribe yang semuanya menggunakan warna hitam putih, kami penasaran apakah bisa dirubah kembali ke warna aslinya secara detail. Hingga akhirnya ditemukan sebuah website yang bisa mengubah foto hitam putih menjadi berwarna, dan inilah hasil pengecekan kami.

Instagram @blekribe Dengan Ciri Khas Foto Hitam Putih

Sebelum ke alatnya, yuk cek dulu Instagram @blekribe yang menjadi inspirasi postingan kali ini, kurang lebih berikut penampakan Instagram @blekribe dengan ciri-ciri foto hitam putih. Anda dapat mengunjungi di https://www.instagram.com/blekribe/ .

Contoh Kasus Foto Najwa Shihab

Untuk contoh pertama kita akan menggunakan foto dari Najwa Shihab yang ternyata telah memposting versi berwarna di Instagramnya, berikut linknya:

Here's the preview

Sekilas memang ada efek noise pada postingan @blekribe, kemungkinan hasil pewarnaannya tidak seakurat postingan @najwashihab versi warna, tapi mari kita coba.

Memulai Colorize

Kami juga mengunduh gambar dari Instagram @blekribe, bagi anda yang belum tahu cara mengunduhnya bisa cek postingan berikut. Unggah ke  https://www.img2go.com/colorize-image , mulai unggah dan tunggu prosesnya.

Dan inilah hasilnya, dari source image sekitar 300KB, setelah diconvert ke color menjadi 5.3MB, wah lumayan besar juga.

Hasil yang diberikan terlihat jauh dari warna aslinya, namun yang terlihat disini adalah warna kulit wajah dan tangan pemegang toa terlihat cukup akurat, hanya saja tangan kanan Najwa Shihab terlihat terlalu gelap. Tapi tool ini cukup untuk memberi warna pada gambar hitam putih menurut kami, selebihnya kita tinggal mengolah warna yang belum valid dengan photoshop atau aplikasi edit gambar sejenis.

Berikut hasil pewarnaan beberapa foto Najwa Shihab lainnya.

Contoh gambar di bawah ini mewakili gambar datar dengan pose sederhana menghadap ke kamera. Contoh gambar dapat diakses di https://www.instagram.com/p/CP0Z21WLBrL/ .

Credit by @blekribe

Gambar selanjutnya bersifat dinamis, dari sudut pandang terasa 3d, dengan cermin di depan, warna yang dihasilkan seharusnya tidak jauh berbeda dengan objek aslinya di depan cermin. Contoh gambar dapat ditemukan di https://www.instagram.com/p/CPzaFaIr8Zd/ .


Warna kulit dan rambut baik di cermin maupun objek aslinya terlihat sama persis, warna mejanya juga valid, lumayan lah.


Ubah Bahasa & Kabar:  

Follooow - Social Media Bookmark.
Powered by YMG Teams
Copyright 2024